Primaland Islamic Living Mendorong Semangat Ukhuwah Islamiyah Melalui Adzan Competition Wali Kota Cup 2023

KANALMALANG.net – Pada Sabtu, 20 Mei 2023, Primaland Islamic Living telah sukses menyelenggarakan Adzan Competition Wali Kota Cup yang melibatkan masjid-masjid di se-Malang Raya.
Acara ini berlangsung dengan meriah di Masjid Peradaban Asy-Syafaat, hasil dari persiapan yang matang sejak bulan Ramadhan yang lalu, seperti yang diungkapkan oleh Ketua Panitia Adzan Competition, Farhan Zamil.
Menurut Farhan, animo masyarakat untuk mengikuti lomba sangat luar biasa. Banyak masjid dari luar Malang Raya, seperti Pasuruan, Sidoarjo, Surabaya, dan sebagian dari Jawa Tengah turut mendaftar dalam kompetisi ini.
Dari total peserta yang melewati tahap administrasi, sebanyak 196 masjid, akhirnya terpilih 165 masjid yang menjadi finalis, dan hanya 50 masjid yang berkompetisi pada hari itu.
Rendra Masdrajad Safaat, Presiden Komisaris Primaland, mengungkapkan apresiasinya kepada semua muazin dan masjid yang telah berpartisipasi dalam kompetisi ini.
Rendra menyampaikan, “Kami memberikan apresiasi kepada masjid dan peserta yang terpilih. Harapannya, masjid di Malang Raya akan saling berlomba-lomba untuk menggalakkan pembinaan generasi penerus pejuang Rasulullah agar mencintai masjid.”
Rendra juga menunjukkan komitmen Primaland untuk memperluas dampak positif dari Adzan Competition ini.
Ia berharap agar acara ini dapat diselenggarakan secara konsisten dan Primaland menjadi inspirasi bagi pengusaha dan lembaga lainnya untuk mengadakan kompetisi serupa.
Puncak acara Adzan Competition Wali Kota Cup ditandai dengan pengumuman pemenang. Berikut adalah daftar juara yang meraih prestasi tertinggi dalam kompetisi ini:
Juara pertama dengan total skor 530 diraih oleh Ust. Ahmad Zainun Amali dari Masjid Agung Jami Kota Malang.
Juara kedua dengan total skor 525 diraih oleh Ust. Faiz dari Masjid Al Muttaqin.
Juara ketiga dengan total skor 513 diraih oleh Ust. Ahmad Zaki Lutfi dari Masjid Darussalam.
Selain itu, Ust. Maftuh Su’udi dari Masjid Jami Baiturrahim Kabupaten Malang meraih Juara Harapan 1 dengan perolehan skor 511.
Juara Harapan 2 dengan total skor 509 diraih oleh Ust. Ahmad Zulfikar dari Masjid Ar Risalah.
Dan Juara Harapan 3 dengan total skor 507 diraih oleh Ust. Maris Setiawan dari Masjid Khodijah.
Kegiatan Adzan Competition Wali Kota Cup ini mendapat dukungan dari Dewan Masjid Indonesia, Nahdlatul Ulama, Muhammadiyah, Yayasan Amal Sosial Ash Shohwah, serta Halal Network International.